UPDATE COVID-19 : Taiwan Umumkan Penambahan 2 Kasus Lokal
Posted on:2021-01-25
Pada Rabu lalu (20/1/2021), Pusat Komando Epidemi Taiwan (CECC) mengumumkan terdapat penambahan dua pasien baru penularan lokal COVID-19. Pasien ke-870 merupakan pasien ke-10 dari cluster di Rumah Sakit Umum Taoyuan. Ia merupakan nenek dari perawat pertama yang terdiagnosis COVID-19. Sementara pasien ke-871 merupakan seorang perempuan Taiwan berusia 20-an yang baru kembali dari Spanyol.
Details
Pandemi COVID-19 Meningkat, Pemerintah Batalkan Festival Lentera Taipei
Posted on:2021-01-24
Pada Rabu (20/1/2021) Walikota Ko Wen-je mengelar jumpa pers dan mengumunkan pembatalan “Festival Lentera Taipei” yang dijadwalkan berlangsung pada 26 Januari–7 Maret mendatang. Keputusan ini dilakukan mempertimbangkan pandemi COVID-19 yang terus merebak di Taiwan berdasarkan data dari Pusat Komando Epidemi Sentral ditambah dengan data informasi yang dikumpulkan dari berbagai biro dan instansi pemerintah.
Details
Vegetarian, perokok dan golongan darah O lebih minim risiko terinfeksi covid-19?
Posted on:2021-01-23
Penelitian terbaru menemukan vegetarian, perokok dan golongan darah O minim risiko terinfeksi covid-19. Bagaimanakah penjelasan lebih lanjutnya? Apakah benar merokok bisa melindungi kita dari infeksi virus corona? Yuk, baca selengkapnya di sini!
Details
Lalai Menjaga Pasien Hingga Meninggal Dunia, PMI Harus Membayar Denda NTD 10.000
Posted on:2021-01-22
Seorang Pekerja Migran Indonesia (PMI) didakwa lalai dan menelantarkan pasien, seorang nenek yang dijaganya hingga meninggal dunia. Pihak keluarga baru mengetahui bahwa ternyata sang nenek sempat terjatuh dan terbentur setelah mengecek CCTV di rumah mereka. PMI tersebut akhirnya diharuskan membayar jaminan dan juga dibatasi untuk keluar.
Details
Indonesia Tunda Pembebasan Biaya Penempatan (Zero Cost) PMI Hingga Juli Mendatang
Posted on:2021-01-21
Indonesia menunda berlakunya Biaya Penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) Zero Cost pada 15 Juli 2021 mendatang. Penundaan tersebut disampaikan oleh ketua BP2MI, Benny Ramdani dalam konferensi pers yang digelar Jumat lalu (15/1/2021). Jadi, selama 6 bulan kedepan masih dianggap sebagai masa transisi, di mana pelaksanaan dan koordinasi pemerintah daerah akan diperkuat.
Details
Biaya ASKES Mengalami Kenaikan Per Januari 2021
Posted on:2021-01-20
Per Januari 2021, jumlah potongan Askes (Asuransi Kesehatan) akan mengalami kenaikan yang semula NTD 335 menjadi NTD 372. Kenaikan ini diumumkan oleh Menteri Kesehatan Chen Shih-chung per tanggal 1 Januari, mengikuti kenaikan gaji dari pekerja sektor formal.
Details
Tidak Dibolehkan Pindah Majikan, Seorang PMI Menelantarkan Pasien Yang Dirawat
Posted on:2021-01-19
Seorang pasien yang juga merupakan majikan dari pekerja Migran Indonesia (PMI) melaporkan bahwa pekerjanya telah menelantarkannya hingga kelaparan, serta tidak membantunya mandi hingga selesai. Hal ini berawal ketika pekerja yang berinisial SW mengutarakan niatnya untuk pindah majikan, namun tidak diizinkan.
Details
Taiwan dan Jepang Tutup : Berikut 17 Negara Tujuan Penempatan PMI Yang Baru
Posted on:2021-01-18
Pada Jumat lalu (7/1/2021) Kementerian Ketenagakerjaan menerbitkan aturan perubahan tentang penempatan pekerja migran Indonesia (PMI) pada masa adaptasi kebiasaan baru. Aturan tersebut meliputi penetapan 17 negara tujuan penempatan PMI beserta sektor dan skema penempatan.
Details
Dua Kasus Lokal Taiwan : Dokter dan Perawat RS Tertular Pasien COVID-19
Posted on:2021-01-15
Pada Selasa kemarin (12/1/2021) Pusat Komando Epidemi Taiwan (CECC) dalam konferensi persnya mengumumkan bahwa terdapat 4 kasus penambahan COVID-19. Dua diantaranya merupakan kasus lokal Taiwan, yaitu seorang dokter dan perawat di salah satu rumah sakit wilayah utara Taiwan. Keduanya tertular saat merawat pasien yang terpapar COVID-19.
Details
Indonesia Menutup Sementara Pengiriman PMI Tujuan Taiwan dan Jepang
Posted on:2021-01-12
Pada 7 Januari 2021, Kementerian Ketenagakerjaan Indonesia mengeluarkan surat edaran. Pemerintah Indonesia untuk sementara juga menutup penempatan PMI yang akan ditempatkan ke Jepang dan Taiwan. Hal ini dilakukan perihal masa adaptasi kebiasaan terkait COVID-19.
Details